Dongkrak Sektor Perikanan, Rusma Yul Anwar Temui Menteri KKP Wahyu Sakti Trenggono

- Penulis

Rabu, 2 Agustus 2023 - 04:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, Suaramitra.com-Perikanan merupakan salah satu komoditas unggulan Kabupaten Pesisir Selatan. Potensi ini terus meningkat 5 (lima) tahun terakhir baik perikanan budi daya maupun tangkap sebesar 6,51%. Untuk meningkatkan pendapatan para nelayan di Kabupaten Pesisir Selatan, Bupati Pessel menemui Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Sakti Wahyu Trenggono.

Rusma Yul Anwar diterima langsung KKP, Wahyu Sakti Trenggono di ruang kerjanya, Kantor Kementerian Kelautan dan Perikanan, Jakarta, Selasa (01/08).

“Kami menyampaikan potensi kelautan dan perikanan Kabupaten Pesisir Selatan serta kebutuhan dukungan KKP untuk pengembangannya,” kata Bupati Rusma Yul Anwar.

ADVERTISEMENT

Pasisia Rancak

SCROLL TO RESUME CONTENT

Rusma Yul Anwar juga menyampaikan terjadi peningkatan sebesar 10,53% per tahun untuk perikanan budi daya dan kenaikan 5,29% setiap tahunnya untuk perikanan tangkap.

Suara juga  Kejurnas Tenis Junior Piala IMTC-Gubernur Sumsel 2023 Jadi Semangat Pelatih Munculkan Petenis Muda

“Namun kita mengakui pengembangan hilirisasi perikanan ini belum optimal sehingga hasil perikanan ini belum maksimal. Untuk itu perlu intervensi dari Pusat,” tambahnya.

Bupati juga mengatakan pihaknya juga menyampaikan data dan informasi yang diperlukan untuk pengembangan sektor perikanan untuk meningkatkan daya ungkit perekonomian nelayan dan masyarakatnya.

“Bapak menteri menyambut baik kedatangan kita dan memberikan arahan-arahan terkait program-program KKP yang sesuai dengan pengembangan kelautan dan perikanan di daerah kita,” kata Bupati.

Rusma Yul Anwar mengatakan, program-program tersebut akan dialokasikan anggarannya pada tahun depan.

“Beliau juga berencana akan melakukan kunjungan khusus ke daerah kita ini,” tutup Bupati.(Suaramitra.com)

Facebook Comments

Berita Terkait

Gempa 8,9 SR dan Tsunami Ancam Amping Parak, BNPB Bangun Sistem Peringatan Dini
Yendri Hadiri Undangan KKP Wisuda Cantika Hidayah di Monas Jakarta
Hati-Hati! Jalan Nasional Terban di Koto XI Tarusan Pessel
Bupati Rusma Yul Anwar Kukuhkan Paskibra Kabupaten Pesisir Selatan
Ikan Mingkih Plasma Nutfah Aseli Batang Lengayang, Pesisir Selatan
Mengejutkan, Wakil Bupati Pesisir Selatan Mengundurkan Diri dari Jabatannya! Mengapa?
Majelis Taklim Ikhlashul Munawwarah Anakan Batangkapas Silaturahmi dengan Bakri Maulana, Bakal Cabup Pessel
Safari di Masjid Nurul Ulum Baruang Baruang Balantai, Bakri Maulana Ajak Masyarakat Perkuat Peran Masjid dan Surau
Berita ini 20 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 28 September 2023 - 13:48 WIB

Tokoh Masyarakat Amping Parak Minta Jalur Evakuasi Tsunami Diperbaiki

Rabu, 27 September 2023 - 15:22 WIB

10.000 Warga Ampiang Parak Berada di Zona Merah Tsunami

Rabu, 27 September 2023 - 15:06 WIB

The World Bank Danai Destana Amping Parak

Rabu, 27 September 2023 - 13:47 WIB

Pertama di Sumbar, Ampiang Parak Punya Pernag Mangrove

Kamis, 7 September 2023 - 08:08 WIB

Batagak Pangulu Jorong Sungai Cubadak Dihadiri Gubernur Sumbar

Senin, 4 September 2023 - 12:27 WIB

Petani Lengayang Terpaksa Tebas Sisa Tanaman Padi Atasi Hama Tikus

Senin, 4 September 2023 - 11:14 WIB

Hama Tikus Mengganas, Petani di Lengayang Terancam Gagal Panen

Senin, 14 Agustus 2023 - 05:23 WIB

Kerugian Kebakaran di Kayu Kalek Kambang Rp250 Juta, Satu Korban Dirawat di Puskesmas

Berita Terbaru